Antara Galaxy A13 VS Remdi Note 11, Ini Pemenang beserta Alasannya


TEKNOTenar.com - Perkembangan teknologi smartphone semakin hari semakin pesat dalam menyasar berbagai kalangan, berbagai brand besarpun semakin giat merilis hp - hp murah berkualitas yang siap dipinang masyarakat khususnya di Indonesia. Indonesia sendiri memang menjadi incaran tiap merek hp dalam memasarkan hp - hp murah, selain karena kebutuhan akan hp yang tidak begitu spesifik juga karena faktor masyarakat Indonesia yang dikenal konsumtif.

Bagi sebagian orang Indonesia, memilih hp murah merupakan suatu pilihan brilian, selain karena faktor ekonomi juga sebenarnya mereka tidak peduli akan spesifikasi hp yang dibawa.  Asalkan sudah bisa digunakan untuk telpon, SMS, selfie dan bersosial media saja sudah cukup memuaskan.

Sebut saja seperti Xiaomi, sejak awal kemunculannya memang sempat membuat heboh karena produk Redmi 1S membawa spesifikasi yang jauh melebihi pesaingnya direntang harga yang sama. Kemudian beralih ke Vivo dan Oppo, pada awalnya mereka hadir dengan menyasar kaum remaja yang doyan berfoto. Datang menawarkan fitur percantik pada kamera bersamaan dengan trend selfie menjadikan produk Oppo maupun Vivo begitu diminati dan sempat menguasai pasar smartphone di Indonesia.


Selanjutnya ada Samsung yang notabene sudah menjadi brand besar khusunya di pasar smartphone. Disini Samsung melihat kesuksesan brand Xiaomi, Oppo dan Vivo dan mulai mengikuti jejak mereka dalam merilis hp - hp murah Samsung. Sebut saja seperti Galaxy A03, Galaxy A02, Galaxy A11 dan sebagainya. Keputusan Samsung merilis hp murah disambut baik oleh masyarakat.

Sesuai judul diatas, disini kita akan membahas dual rival yakni Samsung dan Xiaomi dari segi keunggulan dalam merilis hp - hp murah, dan kali ini diwakili dengan produk hp murah teranyar mereka. Dari Samsung ada Galaxy A13 sementara dari Xiaomi ada Redmi Note 11.

Berikut ini adalah perbandingan antara Samsung Galaxy A13 dengan Redmi Note 11.

1. Harga
Sebelum  kita membahas lebih lanjut ada baiknya kita bahas harga terlebih dahulu, untuk Hp Redmi Note 11 memiliki harga sekitar Rp 2,6 juta (4 GB/128 GB) dan Rp 2,9 juta (6 GB/128 GB), kemudian Hp Galaxy A13 sendiri dijual dengan harga Rp 2,5 juta (4 GB/128 GB) dan Rp 2,7 juta (6 GB/128 GB).

Terlihat beda tipis harga antara Samsung galaxy A13 dengan Redmi Note 11 ini, untuk melihatnya lebih jauh kita masuk ke poin kedua.

2. Sistem Android
Untuk softwarenya, Samsung Galaxy A13 lebih unggul dari Redmi Note 11 Pro namun hanya unggul sedikit. Samsung Galaxy A13 telah dibekali Android 12 dengan UI One UI 4.1 milik Samsung. Sedangkan Redmi Note 11 Pro baru menjalankan OS Android 11 dan telah kebagian mendapatkan MIUI terbaru milik Xiomi yaitu MIUI 13.

3. Chipset atau Hardware
Software terbaru tidak akan maksimal tanpa chipset yang tepat, meskipun Samsung Galaxy A13 lebih unggul dari sistem Android namun Redmi Note 11 memiliki dapur pacu yang lebih unggul dari Samsung Galaxy A13 karena ia telah dibekali oleh Snapdragon 680 (6 nm) yang memiliki CPU octa core berkecepatan maksimal 2,4 GHz. Sementara Samsung Galaxy A13 sendiri dibekali dengan chipset Exynos 850 (8 nm) yang memiliki konfigurasi prosesor (CPU) delapan inti (octa core) berkecepatan maksimal 2,0 GHz.

4. Baterai dan Fast Charging
Meskipun sama - sama memiliki kapasitas baterai mencapai 5.000 mAh. Samsung Galaxy A13 hanya memiliki kecepatan pengisian daya sebesar 15 watt sedangkan pada Redmi Note 11 telah mencapai 33 watt sehingga Redmi lebih unggul.

5. Layar
Layar milik Samsung Galaxy A13 telah memiliki PLS TFT dan  sedikit lebih besar yaitu memiliki ukuran 6,6 inci dengan resolusi Full HD Plus pula dan refresh rate standar 60 Hz. Sedangkan pada Redmi Note 11 Pro layar berjenis AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz. Untuk tingkat kekuatan layar Samsung Galaxy A13 lebih unggul karena telah dilapisi oleh kaca pelindung Gorilla Glass 5 sedangkan Redmi Note 11 Pro baru pada Gorilla Glass 3. Sehingga untuk urusan layar ini Samsung kalah telak dari Xiaomi.

6. Kamera
Kamera Selfie milik Redmi Note 11 Pro lebih unggul karena beresolusi 13 MP sedangkan pada Samsung Galaxy A13 hanya sebesar 8 MP. Sama-sama memiliki resolusi sebesar 50 MP. Perbedaan hanya terletak di resolusi kamera ultrawide, di mana hanya 5 MP untuk Galaxy A13 dan 8 MP untuk Redmi Note 11.
Berbicara tentang spesikasi diatas kertas, tabel dibawah ini dapat dijadikan acuan untuk menentukan smartphone mana yang lebih layak Anda pinang.


Tabel Perbedaan Spesifikasi dan Harga dari Redmi Note 11 Pro dan Samsung Galaxy A13 di Indonesia

 Samsung Galaxy A13Xiaomi Redmi Note 11
LayarPLS TFT 6,6 inci, resolusi 1.080 x 2.408 piksel, refresh rate 60 Hz, Gorilla Glass 5AMOLED 6,4 inci, resolusi 1.080 x 2400 piksel, refresh rate 90 Hz, Gorilla Glass 3
Dimensi dan bobot165,1 x 76,4 x 8,8 mm
195 gram
159,9 x 73,9 x 8,1 mm
179 gram
ChipsetExynos 850 (8 nm)
CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A55 & 4x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G52 MP1
Snapdragon 680 (6 nm)
CPU: Octa-core (4x2.4 GHz Kryo 265 Gold & 4x1.9 GHz Kryo 265 Silver)
GPU: Adreno 610
MemoriRAM: 4 GB/6 GB
Storage: 128 GB
RAM: 4 GB/6 GB
Storage: 128 GB
Kamera belakang50 MP, f/1.8, (wide), PDAF
5 MP, f/2.2, (ultrawide, 123 derajat)
2 MP, f/2.4, (macro)
2 MP, f/2.4, (depth)
50 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF
8 MP, f/2.2, (ultrawide, 118 derajat)
2 MP, f/2.4, (macro)
2 MP, f/2.4, (depth
Kamera depan8 MP, f/2.2, (wide)13 MP, f/2.4, (wide)
Baterai5.000 mAh, Fast Charging 15W5.000 mAh, Fast Charging 33W
Kartu SIMTriple slot (Dual SIM + microSD slot hingga 1 TB)Triple slot (Dual SIM + microSD slot hingga 1 TB)
NFCTidakYa
Fitur pendukungUSB tipe-C, audio jack 3,5 mm, Side Fingerprint, Bluetooth 5.0, WiFi 802.11 a/b/g/n/acUSB tipe-C, audio jack 3,5 mm, Side Fingerprint, Bluetooth 5.0, WiFi 802.11 a/b/g/n/ac, stereo speaker, IR Blaster, IP53 rating
Sistem operasiAndroid 12, One UI 4.1Android 11, MIUI 13
WarnaBlack, Blue, PeachGraphite Gray, Star Blue, Twilight Blue
HargaRp 2,5 juta (4 GB/128 GB)
Rp 2,7 juta (6 GB/128 GB)
Rp 2,6 juta (4 GB/128 GB)
Rp 2,9 juta (6 GB/128 GB)


Nah, itulah perbedaan Harga dan Spesifikasi dari hp Samsung Galaxy A13 dan hp Redmi Note 11 Pro. 


Jika harus memilih, kalau admin sih tetap Xiaomi Redmi Note 11 kemana - mana, menang dari segi spesifikasi dan build quality. DIsini agaknya samsung agak terlambat mengambil hati konsumen, namun walau begitu popularitas Samsung tetap diatas Xiaomi apalagi jika sudah masuk ke ranah Flagship.


Post a Comment for "Antara Galaxy A13 VS Remdi Note 11, Ini Pemenang beserta Alasannya"