Cara Melihat Password yang Tersimpan di Google Chrome



TEKNOTenar.com - Password merupakan sebuah kata kunci yang biasanya kita perlukan ketika hendak masuk kedalam sebuah website ataupun aplikasi. Password sengaja dibuat untuk keamanan, agar tidak semua orang bebas mengakses akun atau apapun yang bersifat privasi. Oleh karena itu saat kita membuat password usahakan serumit mungkin, tidak berisi informasi pribadi dan masukan sedikitnya satu atau dua karakter unik agar password menjadi lebih kuat.

Pada sebuah Browser seperti Google Chrome, atau sama halnya dengan sistem android terdapat fitur auto-fill yang sebenarnya tujuannya untuk memudahkan kita agar tidak berulang kali memasukan password yang sama. Namun dengan adanya fitur auto-fill ini, ada kalanya kita lupa dengan password kita sendiri. Ketika kita lupa password, kita bisa dengan mudah menggantinya dengan password baru, selama salahsatu akun pemulihan (bisa berupa nomor hp ataupun alamat email lain) sudah dikaitkan dengan akun yang lupa passwordnya tersebut. Namun ada baiknya sebelum mengganti password tersebut, kita melihat kembali password yang sudah tersimpan pada browser kita, contohnya pada Google Chrome.

Adapun cara melihat kembali password yang tersimpan pada fitur auto-fill Google Chrome adalah sebagai berikut.

 

1. Pertama buka Google Chrome.

2. Klik pada titik tiga yang terletak pada sudut kanan atas lalu pilih setting.

3. Pada bagian setting pilih menu Autofill lalu pilih Password di bagian kanan.

4. Scroll kebawah lalu temukan informasi Password tersimpan (Saved Password)

5. Untuk melihatnya klik gambar mata, masukan password jika diminta.

7. Selesai


Baca Juga : Dasar - Dasar Sistem Operasi Windows Untuk Pemula

Nah, itulah cara melihat password tersimpan pada Google Chrome, gimana? Mudah bukan?

Pastikan kita tidak mengaktifkan fitur auto-fill ini pada perangkat umum atau yang bisa diakses oleh orang banyak. Biasakan untuk clear history dan data diri kita setiap kita selesai menggunakan komputer umum seperti komputer kantor ataupun komputer warnet.

Semoga bermanfaat dan Salam Smart Tekno, Smart People.

1 comment for "Cara Melihat Password yang Tersimpan di Google Chrome"

  1. Harus hati² kalao pakai chrome di kompie umum... apalagi sampe login ke akun hehehe...

    ReplyDelete