Fakta POCO M5s, Ternyata Redmi Note 10s yang diganti Cover ?


POCO M5s vs Redmi Note 10s


TEKNOTenar.com - Setiap perilisan smartphone baru ke pasaran Indonesia, disamping hype meriah juga tidak lepas dari polemik yang menyertainya, berikut ini adalah salahsatu pro kontra dari smartphone keluaran 2020 akhir ini yang dinilai mirip dengan smartphone keluaran tahun sebelumnya yaitu Redmi Note 10s. 

Beberapa waktu lalu, Xiaomi resmi merilis smartphone terbaru mereka yakni POCO M5, M5 Pro dan POCO M5s atau tepatnya pada September 2022 ini. Nah, sesuai judul postingan diatas, benarkah bahwa POCO M5s ini merupakan rebranding dari Redmi Note 10s yang notabene nya sama-sama produk dari Xiaomi?

Baca Juga : Cara Cek Keaslian HP Xiaomi dengan Mudah

Namun sebelum lanjut, sebagai informasi bahwa rebranding suatu produk di perusahaan sering kali dilakukan untuk membuat kesan baru, fresh dan tentunya untuk memikat peminat baru dari produk tersebut. Rebranding tentu saja merupakan salahsatu strategi marketing yang sudah lumrah di kalangan perusahaan besar, selain untuk menjangkau target yang berbeda juga bisa karena untuk menghabiskan stok yang belum habis terjual namun sudah terjadi penurunan minat untuk produk tersebut.

Nah, sekarang kita akan membandingkan baik spesifikasi maupun desain secara keseluruhan dari POCO M5s dengan Redmi Note 10s ini. Let's Check Out Gaess ...


Segi Desain

Dimensi Produk : Kedua HP ini sama-sama memiliki dimensi yaitu 74,5 x 160,46 x 8,29 mm dengan berat sama yaitu 178,8 gram saja.

Segi desain dari POCO M5 Series dan juga HP POCO pada umumnya tentu bisa dilihat dari warna-warna yang cerah maupun bentuknya yaitu ditargetkan untuk kawula muda yang menyukai desain fresh dan baru.

Baca Juga : 10 Alasan Jangan Memilih HP Merek Xiaomi ! Baca Sebelum Nyesel

Namun begitu, desain dari POCO M5s terkesan sangat mirip dengan Redmi Note 10s yang rilis tahun lalu, baik dari lebar layar, bahan yang digunakan, perlindungan yang sama, peletakan led flash, posisi kamera belakang maupun depan yang identik dan sebagainya. Satu-satunya yang membedakan adalah sisi belakang disamping kamera yang terdapat tulisan POCO sebagai penambah identitas dari HP teranyar ini.

Jadi bisa disimpulkan bahwa desain antara POCO M5s dan Redmi Note 10s ini adalah sama yang menandakan HP ini berkemungkinan besar hanya rebranding saja, tapi tunggu dulu.... yuks kita cek dari segi spesifikasinya dulu.

Baca Juga : Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 10 Series Terbaru


Segi Spesifikasi

Chipset : Processor yang digunakan untuk kedua smartphone ini adalah sama-sama menggunakan Soc Mediatek Helio G95 OctaCore yang memiliki kecepatan 2.05 GHz, GPU yang digunakan pun sama saja yaitu Mali G76 MC4.

Camera : Kamera belakang POCO M5s dan Redmi Note 10s sama yakni 64+8+2+2. 64 MP untuk kamera utama, 8 MP ultra-wide, 2 MP macro dan 2 MP lainnya untuk depth sensor. Sementara itu kamera depan alias kamera selfie sama-sama beresolusi 13 MP.

RAM dan Storege : Jenis RAM yang digunakan di kedua smartphone ini adalah LPDDR4X 1900 mHz dengan besaran 4 dan 6 GB, sedangkan untuk penyimpanannya berjenis UFS 2.0 sebesar 64 GB.

Baca Juga : Kekurangan Redmi Note 12 yang Bikin Kesel !

Display : Layar dari kedua smartphone ini sama-sama berasio 20:1 dan berjenis Amoled seluas 6,43 inchi beresolusi 1080 x 2400 piksel dengan kerapatan layar berada di 409 dpi untuk POCO dan 401 dpi untuk Redmi. Keduanya pun sudah dilengkapi teknologi Gorilla Glass 3 dari Corning untuk perlindungan layarnya.

Konektivitas : Segi konektivitas di kedua HP ini benar-benar sama seperti fitur dual band, dual 4G, Bluetooth v.5, USB C, GPS, Glonass dan sebagainya

Baterai : Untuk baterai sama-sama berkapasitas 5000 mAh dengan fitur fast charging 33 Watt.

Fitur lainnya : Hampir sama.


Untuk lebih lengkapnya, sobat bisa cek di SmartPrix karena admin capek nulisnya wkwkwk...

Namun perlu digaris bawahi meskipun terkesan HP rebranding, POCO M5s sedikit lebih unggul karena memiliki fitur IP53 yaitu anti splash atau anti cipratan air. Namun fitur ini Admin rasa cuman ditambah lem atau seal saat mengganti cover dari Redmi ke POCO saja... Ups... 😄

Baca Juga : Kumpulan Bug MIUI 13 di Hp Redmi Note 10 Series

Selain itu, dalam paket pembeliannya dimana Redmi Note 10s masih menyertakan charger 33 watt nya, dipaket pembelian POCO M5 justru tidak lagi mendapat charger alias cuman HP sama kabel saja... hemmmm... Apakah stok chargernya habis ??? awok3x... jadi kebetulan saja berhubung stok charger habis sekalian promo anti polusi jadi dibuatlah kemasan tanpa charger seperti brand-brand besar lainnya....

Yang terakhir ini merupakan pendapat pribadi ya sob ya, fans Xiaomi jangan baper... karena Admin juga pengguna Xiaomi kok, bahkan saat postingan ini dibuat Admin masih menggunakan Xiaomi Redmi Note 10s nih.... 😉

Post a Comment for "Fakta POCO M5s, Ternyata Redmi Note 10s yang diganti Cover ? "